7 Kisah Cinta Bule Cantik yang Kepincut Cowok Indonesia

Cewek bule dan cowok Indonesia
Foto: Dok. Instagram @elan.zack, @jennifer_kumbara, @pollyoddsocks

Belum lama ini, masyarakat dibuat heboh oleh pernikahan bule cantik dengan pria asal Muntilan. Tak butuh waktu lama, potret pernikahan mereka pun beredar dan menjadi viral.

Ini bukan kali pertama terjadi di Indonesia loh. Ada deretan nama pria lokal, yang pesonanya mampu memikat bule-bule cantik. Bahkan, adapula yang sudah memiliki keturunan.

Siapa saja ya mereka? Dan bagaimana kisah perjalanan cinta beda negara itu? Berikut ulasannya.

1. Polly Alexandria Robinson (Inggris) dan Nur Khamid (Muntilan)

View this post on Instagram

A post shared by Karna Radheya II (Nur-Mowgli) (@karnaradheya) on

Pertemuan pasangan viral ini bermula saat Nur Khamid melihat Polly berjemur di pinggir pantai. Awalnya Polly sama sekali tidak menggubrisnya, namun akhirnya Nur berhasil berkenalan dan membuat obrolan yang seru bersama Polly.

Lamban laun mereka pun menjalin hubungan jarak jauh, karena Polly harus kembali ke London untuk meneruskan sekolahnya. Sesekali Polly kembali ke Bali untuk menemui kekasihnya.

Satu setengah tahun menjalin hubungan asmara, mereka pun memutuskan untuk menikah pada 16 Desember 2018 lalu. Potret mesra keduanya bisa dilihat dari Instagram masing-masing, @karnaradheya dan @pollyoddsocks.

2. Jasmine Merried (Jerman) dan Elan Zack (Lombok)

Elan Zack merupakan pemuda asal Gili Lombok, yang mencoba peruntungan sebagai musisi rock and roll bersama bandnya, The Old Town. Pertemuan Elan dengan Jasmine Merried bermula saat Jasmine berlibur ke Gili.

Saat itu Elan tampil, dalam sebuah acara yang didatangi oleh Jasmine. Benih-benih cinta pun tumbuh, dan mereka mulai menjalani hubungan jarak jauh, lantaran Jasmine harus kembali ke Jerman.

Baca juga: Chelsea Olivia Sebut Glenn Bapak yang Tak Bertanggung Jawab, Kenapa?

Sampai sekitar dua tahun berjalan, akhirnya keduanya resmi menikah pada 25 Juli 2018 lalu di Gili Trawangan, Lombok.

3. Kirby Ana Bartlett (Selandia Baru) dan Salem (Bojonegoro)

Cewek bule dan cowok Indonesia
Foto: Net

Kirby Ana Bartlett, wanita asal Selandia Baru yang hatinya telah ditaklukkan oleh Salem, pria asal Bojonegoro. Salem sendiri selama ini telah bermukim di Bali, dengan pekerjaan sebagai peselancar dan pemandu wisata.

Keduanya resmi menjadi pasangan suami istri, setelah melangsungkan akad nikah pada 20 Desember 2017 lalu. Pernikahan digelar secara sederhana di rumah orang tua Salem, di Dusun Jati, Bojonegoro. Para tamu undangan pun hanya terbatas pada keluarga, tetangga dan teman dekat.

4. Sofia Yvonne Tedestam (Swedia) dan Muh. Syafrisal Mansyur (Makassar)

Cewek bule dan cowok Indonesia
Foto: Net

Pemuda asal Desa Bojo, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Muh. Syafrisal Mansyur juga ramai menjadi perbincangan. Rijal, sapaan akrabnya, menikahi seorang wanita asal Swedia bernama Sofia Yvonne Tedestam. Resepsi pernikahan mereka berlangsung dengan adat Bugis Makassar, di rumah makan Seruni, pada 14 Mei 2017 lalu.

Selain perbedaan suku, bangsa dan negara, rupanya Rijal terpaut usia empat tahun lebih muda dari Sofia. Dua sejoli ini dipertemukan dalam pekerjaan.

Baca juga: Hapus Foto Mesranya dengan Denny Sumargo, Dita Soedarjo Move On?

Di Makassar, Sofia bekerja sebagai instruktur diving. Sedangkan Rijal adalah seorang divemaster, dimana merupakan level awal penyelam, baik untuk penyelam profesional maupun penyelam rekreasi.

5. Ilaria Montebianco (Italia) dan Dzulfikar (Batang)

Cewek bule dan cowok Indonesia
Foto: Net

Bermodalkan tulisan “Hallo”, Dzulfikar mengawali perkenalannya dengan Ilaria Montebianco di jejaring sosial Facebook. Semenjak perkenalan tersebut, Dzulfikar menjadi kerap menghubungi gadis asal Bari, Italia itu.

Sekitar dua tahun menjalani komunikasi via media sosial, akhirnya Dzulfikar menyatakan cinta. Hingga pada akhirnya cinta-lah yang membuat Ilaria “terbang” ke Indonesia untuk bertemu pemuda asal Batang, Jawa Tengah itu.

Mereka kemudian menikah pada April 2017 lalu, di kediaman Dzulfikar di Desa Tragung, Kabupaten Batang.

6. Ermina Fransisca (Jerman) dan Sumardin (Luwu Utara, Sulawesi Selatan)

Cewek bule dan cowok Indonesia
Foto: Net

17 Januari 2017 menjadi hari yang bahagia bagi pemuda asal Luwu Utara, Sulawesi Selatan bernama Sumardin. Dirinya melangsungkan pernikahan dengan wanita bule yang enam tahun lebih tua, bernama Ermina Fransisca.

Mulanya, Ermina bersama rekan-rekannya dari Jerman, mendirikan sebuah Rumah Pohon di desa Baloli, Luwu Utara. Rumah Pohon itu difungsikan sebagai tempat belajar bahasa Inggris bagi warga setempat.

Sumardin menjadi salah satu penggiat untuk Rumah Pohon tersebut. Meski dirinya tidak tamat Sekolah Dasar, tapi jiwa sosial Sumardin cukup tinggi.

7. Jennifer Brocklehurst (Inggris) dan Bayu Kumbara (Padang)

Pasangan ini sempat menggemparkan dunia maya pada 2015 lalu. Tiga tahun berlalu, kini mereka sudah memiliki seorang putri cantik, bernama Olivia Azzahra Kumbara.

Pertemuan keduanya bermula saat Jennifer, gadis asal Inggris itu menggunakan jasa Bayu sebagai pemandu wisata. Benih-benih cinta kemudian tumbuh, dan mereka akhirnya menikah pada 8 Agustus 2015 lalu.

Baca juga: Ada yang Mencuri Perhatian Usai Ayu Ting Ting Salat dengan Anak

Kisah cinta mereka menjadi bukti nyata peribahasa “Asam di gunung, garam di laut, bertemu dalam satu belanga”. Walau berbeda tempat yang jauh, tapi mereka disatukan dengan cinta. Semoga menginspirasi, ya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here