Bikin Heboh! BTS Terciduk Konser di Lampu Merah

bts-nyanyi-konser-di-lampu-merah
Foto: Just Jared

Apa jadinya jika kalian tengah menyetir mobil, tiba-tiba saja boyband yang kini tengah jadi perbincangan panas, BTS tampil di lampu merah? Tampaknya hal ini pasti masuk jadi salah satu impian para Army (sebutan fans BTS, red).

Namun hal tersebut bukanlah bayangan atau impian belaka. Baru-baru ini, BTS benar-benar tampil di tengah jalan di kawasan Beverly Boulevard, West Hollywood, California, Amerika Serikat, Selasa (23/11).

Peristiwa tersebut terkam dalam beberapa video amatir yang tersebar di media sosial. Dalam klip pendek itu, sesaat setelah lampu berubah dari merah, RM, Jin, Jimin, J-Hope, Jungkook, Suga dan V langsung berlari ke penyeberangan persimpangan Beverly Boulevard dan Genesse Avenue.

Lantunan lagu Dynamite pun terdengar dengan jelas. Tujuh laki-laki tersebut lengkap dengan para back-up dancers menampilkan koreografi yang keren.

Rupanya saat itu, BTS tengah syuting segmen Crosswalk Concert acara The Late Late Show yang dipandu James Corden. Tempat tersebut memang biasa digunakan syuting segmen itu.

Tak hanya satu kali, BTS harus berlari ke tengah jalan setiap kali lampu tempat penyebrangan itu berubah menjadi merah. Tak sekadar nge-dance, BTS juga harus mempersiapkan berbagai properti untuk mendukung aksi mereka.

Baca juga: Daebak! BTS Pecahkan Sejarah American Music Awards 2021

Mereka juga sempat harus ganti kostum untuk setiap lagu yang dibawakan. Boyband yang ada di bawah naungan agensi HYBE itu membawakan tiga lagu yakni Butter, Dynamite dan Permission To Dance. 

Sementara itu, sebelumnya BTS juga bikin heboh setelah berhasil menyabet kategori penghargaan paling bergengsi, Artist of The Year di American Music Awards 2021. Leader BTS, RM mengaku terhormat karena grupnya bisa membawa pulang kategori tersebut.

“Terima kasih AMA. Kami benar-benar merasa sangat terhormat bisa berada di panggung ini, bisa berada di satu tempat dengan musisi-musisi luar biasa. Aku sungguh gugup,” kata RM bersemangat.

Baca juga: V BTS Ngamuk! Ancam Tembakkan Senjata Beracun Gara-Gara Digosipkan Pacaran dengan Cewek Ini

Pada kesempatan tersebut, RM juga mengenang momen pertama BTS tampil di AMA pada tahun 2017 silam. Saat itu, nama boyband yang bernaung di bawah agensi HYBE itu belum sebesar saat ini.

“Dua tahun lalu, kami tampil secara langsung untuk pertama kalinya di panggung AMA dengan membawakan DNA. Kami saat itu terlalu bersemangat dan sangat gugup. Perjalanan yang kami lalui sangat panjang dan luar biasa. Tapi kami tidak bisa seperti ini kalau bukan karena ARMY!” ujar RM. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here