Terungkap, Perlakuan Ratu Elizabeth pada Pangeran William dan Harry

ratu-elizabeth-pangeran-william-dan-kate-middleton
Foto: Net

Ratu Elizabeth dikabarkan mencemooh cucunya, Pangeran Harry dan Meghan Markle karena terlalu banyak membuat skandal dan drama. Sebaliknya Ratu memberikan apresiasinya kepada Pangeran William dan Kate Middleton, karena tidak pernah terlibat skandal.

Hubungan keluarga Sussex memang dikabarkan semakin renggang dengan kerajaan. Bahkan permintaan Pangeran Harry di Remembrance Day ditolak oleh pejabat istana, dengan alasan Duke of Sussex bukan lagi anggota aktif kerajaan. 

Di sisi lain, Ratu Elizabeth tampak semakin dekat dengan kakak Pangeran Harry, Pangeran William dan istrinya, Kate Middleton. Dilansir dari Us WeeklyRatu Elizabeth begitu bangga dengan kinerja Duke dan Duchess of Cambridge. Bahkan Ratu disebut-sebut mengagumi Kate.

“Kate telah melakukan pekerjaannya dengan baik, melebihi ekspektasi dan berhasil membuat ratu kagum. Memang hubungan mereka tetap formal, tapi keduanya saling menghormati satu sama lain,” kata seorang narasumber kepada Us Weekly. 

|Baca juga: Permintaan Ditolak Kerajaan Inggris, Pangeran Harry Kecewa Berat

Selalu bekerja secara profesional dan jauh dari berita miring, membuat Pangeran William dan Kate Middleton makin dikagumi Ratu Elizabeth. Bahkan pemimpin Monarki Inggris itu berkali-kali memberikan pujiannya untuk mereka. 

“Ratu Elizabeth melihatnya sebagai hal yang menyegarkan, karena tidak ada drama dan skandal yang menyeret Kate dan William. Di matanya, mereka adalah pasangan sempurna untuk posisi yang kini diemban. Dia mengagumi Kate,” ujar narasumber tersebtu. 

“Ratu Elizabeth tak bisa lebih bangga lagi. Dia juga berkali-kali mengatakan kalau mereka telah menjalankan pekerjaan dengan begitu baik,” imbuhnya. 

Baca juga: ‘Perang’ dengan Kerajaan, Meghan-Harry Ogah Lepas Gelar Bangsawan

Tak hanya itu, Ratu Elizabeth juga intens berkomunikasi dengan Pangeran William. Ia ingin memastikan bahwa cucunya itu siap untuk di kursi takhta nantinya. Bahkan, istri Pangeran Philip itu juga memperbolehkan Pangeran William untuk mengambil keputusan besar terkait kerajaan. 

“Ratu Elizabeth memperbolehkan Pangeran William dan Pangeran Charles untuk mengambil keputusan besar dan membuat perubahan agar monarki lebih kuat,” kata narasumber. 

“Ratu memang memiliki peraturan sendiri, namun tahun-tahun belakangan ia lebih berpikiran terbuka. Ia jadi tertarik dengan pendapat mereka (Pangeran William dan Pangeran Charles), khusunya William yang dianggap lebih cocok dengan generasi masa depan,” imbuh narasumber itu. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here