Pemain sinetron dan FTV Imel Putri Cahyati akhirnya blak-blakan telah memiliki kekasih baru. Seperti diketahui, dua tahun lalu Imel bercerai dari Sirajuddin Mahmud Sabang. Kini Sirajuddin telah menikah dengan pedangdut Zaskia Gotik. Bahkan Sirajuddin dan Zaskia beberapa bulan lagi akan segera dikaruniai anak pertama.
Imel kini juga tengah berbahagia. Ia mengungkapkan jika kini telah memiliki pacar baru yang berprofesi sebagai seorang pengusaha. Meski begitu, pemain sinetron Misteri Gunung Merapi 3 itu tak mau menungkapkan secara detail, siapa kekasihnya tersebut.
“Punya (pacar), ada lelaki yang baik hati, berkuda, lagi dekat,” ungkap Imel dalam kanal YouTube Revi Mariska belum lama ini. “Yang pasti dia dekat, kalau pastiinnya dia pengusaha, iya dia pengusaha, iya memang, gitu lah ya,” sambung Imel.
|Baca juga: Sweet! Begini Akurnya Zaskia Gotik dan Mantan Istri Sang Suami
Lebih lanjut, Imel Putri pun meminta doa agar hubungannya dengan sang kekasih diberi kelancaran. Wanita 31 tahun itu juga berharap agar ia bisa langgeng dengan calon suaminya nanti.
“Insya Allah dikasih yang terbaik. Mudah-mudahan kayak lo kan awet, langgeng sampai sekarang,” seru Imel. “Amin semoga Imel langgeng, punya suami yang sayang. Amin,” jawab Revi. “Yang setia beb” ungkap Imel. “Oh iya setia, setiap tikungan ada kan?” kata Revi yang bercanda. “Oh tidak,” celetuk Imel kemudian.
|Baca juga: Imel Putri Tuntut Harta Gono-gini kepada Suami Zaskia Gotik
Di sisi lain, hubungan Imel dengan Zaskia Gotik serta Sirajuddin diketahui baik-baik saja. Meski sempat dikabarkan tak akur, namun beberapa waktu yang lalu, Zaskia, Sirajuddin dan Imel terlihat berfoto bersama dalam perayaan ulang tahun Aqila Ramadhan Sirajuddin yang tak lain adalah anak dari Imel dan Sirajuddin. (*)