Kejutan Stephanie Poetri Jadi Obat Kegagalan

Lagu Stephanie Poetri
Foto: Dok. Instagram Stephanie Poetri

Malam ini 12 peserta kembali tampil dalam keseruan babak Blind Auditions. Di episode tujuh kali ini, Armand Maulana, Titi DJ, Vidi Aldiano, Nino RAN dan Isyana Sarasvati makin berkompetisi untuk merebut hati peserta bertalenta favoritnya.

Mereka yang tampil di panggung The Voice Indonesia adalah putra-putri berbakat yang datang dari seluruh penjuru Tanah Air. Dengan modal kemampuan bernyanyi yang mereka miliki, mereka mencoba meraih mimpi di sini.

Baca juga: Anggun Komentari Prestasi Rich Brian dan Stephanie Poetri

Jordie peserta asal Jakarta juga berhasil masuk dalam #TimVidiNino. Jordie yang berparas tampan dan memilik suara khas ini berhasil membuat semua choaches memutar kursi untuknya.

Jordie yang menyanyikan lagu Shotgun dari George Ezra ini, sebelumnya tidak mendapat dukungan dari keluarganya. Namun Jordie justru bersemangat untuk membuktikan kemampuannya.

Sang mama yang datang untuk melihat penampilan anaknya di atas panggung pun dibuat haru. Titi sempat menjemput sang bunda untuk naik ke atas panggung. Jordie pun menangis.

Baca juga: Warisan Soekarno Jadi Pijakan Hidup Si Jenius dari FH Unair

Benar saja, semua coaches memuji penampilannya dan berebut perhatian Jordie. Namun pilihan Jordie akhirnya jatuh pada #TimVidiNino.

Lagu Stephanie Poetri
Foto: Istimewa

Episode malam ini terasa spesial karena seorang peserta muda berusia 16 tahun asal Tangerang, mendapat kejutan ditengah panggung. Tampil menyanyikan lagu Lips Are Movin milik Meghan Trainor, penampilan peserta bernama Florencia ini dirasa kurang maksimal. Sehingga para coaches tidak ada yang memutar kursi untuknya.

Florencia yang ternyata sangat mengidolakan Stephanie Poetri ini, sempat menyanyikan lagu I Love You 3000 di atas panggung. Lalu Stephanie tiba-tiba muncul. Hal itu membuat Florencia terkaget-kaget dan senang bisa menyanyi bersama idolanya. Sehingga kegagalannya di atas panggung bisa terobati. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here