Perjalanan Cinta Andre Taulany dan Erin Berujung Cerai

Andre Taulany dan Erin terlihat serasi, sebelum memutuskan cerai. Foto: Dok. Instagram @erintaulany
Andre Taulany dan Erin terlihat serasi, sebelum memutuskan cerai. Foto: Dok. Instagram @erintaulany

Kabar Andre Taulany yang memutuskan cerai dengan Rien Wartia Trigina, membuat warganet kaget. Apalagi pasangan itu jarang diterpa gosip miring.

Diketahui bahwa pelawak berusia 49 tahun itu sudah mengajukan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Tigaraksa, Banten, sejak 4 April lalu. Proses perceraian juga telah mencapai tahap mediasi. Sayangnya, Andre dan istri sepakat untuk berpisah.

Andre dan Erin, sapaan akrab Rien Wartia Trigina, menikah pada Desember 2005. Dari pernikahan itu keduanya dikaruniai tiga orang anak yang tampan dan cantik.

Anak pertama bernama Ardio Raihansyah Taulany, lahir 2006. Berselang tiga tahun kemudian, lahir putra ke dua yang diberi nama Arkenzy Salmansyah Taulany. Sedangkan si bungsu adalah Arlova Carissa Taulany, perempuan kelahiran 2011.

| Baca Juga : Unggahan Lawas Andre Taulany Diduga Kode Awal Perceraian

Sebelum dekat dengan Erin, Andre sempat menjalin hubungan dengan model maupun aktris termasuk Linda Rachman, Indah Ludiana, dan Ayu Pratiwi.

Pertemuan awal pasangan itu bermula saat dikenalkan oleh adik Andre. Mulanya, Erin merasa tidak tertarik karena perbedaan usia yang terpaut 11 tahun. Bahkan ia sempat bersikap cuek saat Andre mencoba PDKT.

Beruntungnya, kegigihan Andre untuk mendekati Erin membuahkan hasil. Mereka lantas berpacaran selama 8 bulan dan memutuskan menikah.

Saat dipersunting Andre, usia Erin tergolong cukup muda yakni 20 tahun. Saat itu ia bahkan masih menjadi mahasiswa semester 4.

Selama 18 tahun menikah, rumah tangga Andre dan Erin dikenal harmonis. Mereka kerap kali membagikan momen-momen bahagia atau jalan-jalan bersama keluarga. Jarang terdengar ada kabar pertengkaran atau perselisihan.

| Baca Juga : Pernah Viral, Kontroversi Erin Taulany Sebelum Digugat Cerai Andre

Memang sempat ada rumor cerai yang berhembus pada tahun 2019 . Namun, kabar tersebut langsung dibantah tegas Andre. Ia menyatakan hubungannya dengan istri baik-baik saja.

Kini, kisah indah kebersamaan Andre dan Erin tinggal kenangan. Rumah tangga pasangan itu berada di ujung tanduk, hanya tinggal menunggu keputusan hakim hingga akhirnya dinyatakan sah bercerai.

Belum ada informasi detil terkait alasan Andre menceraikan istrinya. Tetapi kuasa hukum suami Erin, Novio Manurung menjelaskan jika kliennya memang sudah tidak akur dan merasa ada ketidakcocokan beberapa tahun belakangan. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here