Nisya Ahmad-Andika Rosadi Masih Tinggal Serumah Tapi Pisah Ranjang

PROSES CERAI: Andika Rosadi dan Nisya Ahmad. (Foto: Instagram/arosadi)
PROSES CERAI: Andika Rosadi dan Nisya Ahmad. (Foto: Instagram/arosadi)

Nisya Ahmad dan Andika Rosadi sedang menjalani proses perceraian. Meski begitu, keduanya masih tinggal serumah setelah adik Raffi Ahmad itu melayangkan gugatan cerai.

Keterangan itu disampaikan Andika Rosadi setelah menjalani sidang lanjutan gugatan cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (8/8). 

“Masih serumah (dengan Nisya),” ungkap Andika ketika ditemui di kawasan Pengadilan Agama Jakarta Selatan. 

| Baca Juga : Penyebab Kandasnya Pernikahan Nisya Ahmad dan Andika Rosadi

Meski masih tinggal satu atap dengan Nisya, Andika mengungkap dirinya dan istri sudah tidak tidur dalam satu ranjang sejak dilayangkannya gugatan cerai. 

Namun, Andika masih berusaha membuat situasi tempat tinggalnya terasa nyaman. Hal tersebut bertujuan agar dia dan Nisya dapat tidur dalam satu ranjang kembali. 

“Sudah tidak satu ranjang. Tapi saya masih mengusahakan untuk bikin nyaman supaya bisa satu ranjang lagi,” ujarnya. 

Sebelumnya, Andika menyampaikan, gugatan cerai yang dilayangkan Nisya dijadikan sebagai pembelajaran baginya sebagai laki-laki. 

| Baca Juga : Proses Perceraian Nisya Ahmad Memasuki Babak Baru

Dia mengakui, sebagai laki-laki yang berstatus kepala rumah tangga, memiliki banyak kesalahan dan kekurangan. Gugatan cerai dijadikannya sebagai ujian dan teguran.

“Ini sebagai teguran buat saya, saya menghadapinya sebagai ujian dan teguran buat saya sebagai laki-laki kepala rumah tangga,” paparnya. 

Telah diberitakan, Nisya Ahmad telah melayangkan gugatan cerai pada awal Mei lalu, tepatnya tanggal 10 Mei 2024. (*) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here