Sukses berkarir di dunia hiburan tak membuat Nicholas Saputra berhenti untuk mencoba hal yang baru. Aktor yang pernah beradu akting dengan Dian Sastro itu ternyata juga berprofesi sebagai pengusaha. Salah satu bisnis yang dilakoninya ialah penginapan. Mungkin banyak yang belum tahu bila Nicholas Saputra memiliki hotel yang nyaman di tengah hutan Sumatera. Penasaran seperti apa hotel milik Nicholas? simak terus ya!
1. Hotel yang terletak di wilayah Namu Sialang, Langkat, Sumatera Utara ini menyajikan pemandangan yang tiada dua. Bernama Terrario Tangkahan, hunian ini sangat pas untuk kamu yang ingin refreshing dan menjauh dari hiruk pikuk kota. Hotel yang hanya memiliki tiga kamar ini dibangun di tengah hutan lindung ekowisata. Nicholas Saputra menawarkan suasana hutan hujan yang menenangkan untuk para tamunya.


|Baca Juga: Alasan Nicholas Saputra Konsisten Jaga Privasi Kehidupan Pribadinya
2. Dengan design yang modern dan artistik, hotel milik pemeran Rangga dalam film Ada Apa Dengan Cinta? itu ternyata mengusung tema eco-resort. Yang artinya penginapan tersebut dibangun dengan mempertimbangkan segala aspek lingkungan disekitarnya. Hotel ini selaras dengan image Nicholas yang terlibat aktif dalam kegiatan sosial dan kampanye lingkungan.


3. Hotel ini dibangun dengan memanfaatkan sumber energi bumi yang makin memanjakan tamu yang menginap. Mereka akan dibawa dalam kenikmatan alam yang tenang dan menyejukkan. Kamar tidurnya nampak luas dan memaksimalkan cahaya matahari sebagai penerangan utamanya.


4. Bayangkan bila kamu bersantai di tengah hutan yang sepi dan mendengarkan suara air mengalir, pasti betah banget bukan! Hotel milik Nicholas Saputra ini akan memberikan pengalaman yang unik dan indah untuk menyatu dengan alam.


5. Sering makan di restoran? itu hal biasa. Hotel ini memberikan pengunjungnya sensasi makan di pinggir sungai. Hal ini juga bertujuan untuk pemanfaatan berbagai daur ulang energi, sekaligus mencicipi makanan organik tanpa bahan kimia.


|Baca Juga: Berkelas! Gaya Nicholas Saputra di Turnamen Wimbledon 2022 Tuai Pujian
6. Selain memiliki pemandangan yang indah, fasilitas lain yang bisa didapatkan pengunjung antara lain belajar masak makanan tradisional warga lokal, bermain di sungai, trekking ke air terjun dan memandikan Gajah.


7. Tertarik memesan? Eitss tunggu dulu, hotel Terrario Tangkahan ini sangat private sehingga tidak dapat kamu temukan di aplikasi booking hotel manapun. Cara memesannya adalah kamu harus menghubungi email resmi mereka. Seru banget ya!

