Sang Pacar Diancam Dibunuh, Sherina Munaf ‘Teriak’ Minta Tolong

pacar-sherina-munaf-diancam-dibunuh
Foto: Dok. Instagram Sherina Munaf

Nama Baskara Mahendra tengah jadi perbincangan. Pasalnya, model sekaligus aktor 27 tahun tersebut dikabarkan tengah menjalin hubungan spesial dengan penyanyi, Sherina Munaf.

Tapi sayang, Baskara baru-baru ini mendapat ancaman pembunuhan dari seorang warganet. Hal ini terungkap dari Instagram story yang diunggah oleh pelantun Cinta Pertama dan Terakhir tersebut.

Sherina membagikan tangkapan layar yang menunjukkan komentar negatif dari akun @m25af. Pemilik akun tersebut memberikan ancaman-ancamanannya kepada Baskara.

Bahkan, ia juga mengirim direct message (DM) dan mengancam akan mengintai dan membunuh Baskara. Melihat hal tersebut, Sherina jadi geram dibuatnya.

Baca juga: Bersiaplah, Sekuel Petualangan Sherina Bakal Dibikin, Ini Buktinya!

Sherina tidak tinggal diam. Ia seakan berteriak meminta tolong kepada warganet agar melaporkan akun tersebut. 

Akun (@m25af) beberapa kali me-DM Baskara dengan pesan-pesan ancaman. Mohon bantuan teman-teman untuk report akun ini segera. Sebagai bukti aku akan share pesan-pesan DM dia di stories berikutku,” tulis Sherina.

pacar-sherina-munaf-ancaman-pembunuhan
Foto: Dok. Instagram Sherina Munaf

Baca juga: Unggah Foto Jadul, Ternyata Ultah Sherina dan Derby Berdekatan

Tak berselang lama dan dengan bantuan warganet, akun tersebut langsung lenyap. Sherina pun mengucapkan terima kasih lewat video di Instagram story.

“Pagi buat teman-teman yang tadi udah bantuin report, terima kasih banget dan aku tadi dapet messages dr temen-temen yang bilang kalau akunnya udah hilang dan udah nggak bisa report lagi so i guess i’ve ever reported atau memang akun ini udah hilang aja,” ujar Sherina.

Penyanyi 30 tahun itu juga mengatakan kalau ia dan Baskara tak masalah jika orang memiliki pendapat yang berbeda. Namun, ia tidak bisa menerima perlakuan buruk seperti yang dilakukan akun @m25af.  Ia pun memberi ultimatum akan mengambil jalur hukum jika masih ada yang mengirim ancaman semacam itu. 

Kita nggak masalah untuk perbedaan pendapat cuman kalo udah konteks mengancam akan kita tindak ke polisi untuk next timenya. Jadi, untuk orang yang melakukan itu, please don’t do that because i will report you, karena aku akan teruskan ke polisi. Thank you,” pungkas Sherina Munaf. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here