Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rajiun, Kabar Duka Datang dari Komedian Mpok Alpa

ayah mpok alpa komedian meninggal dunia
Foto: Dok. Instagram Mpok Alpa

Kabar duka datang dari komedian Nina Carolina atau yang akrab disapa Mpok Alpa. Kamis (3/6), Mpok Alpa mengabarkan bahwa sang ayah tercinta, Niman bin Kempit meninggal dunia

Hal tersebut disampaikan pelawak 34 tahun itu lewat unggahan di Instagram pribadinya. Mpok Alpa pun meminta warganet untuk mengirim doa pada almarhum. 

Innalillahi wainnaillaihi rojiun telah berpulang kerahmatulloh ayahanda/baba kami tercinta, mohon doa nya semoga Alm Husnul khotimah,” tulis Mpok Alpa. 

Unggahan tersebut pun langsung dibanjiri komentar warganet. Sejumlah publik figur juga menyisipkan ucapan belasungkawa dalam kolom komentar. 

Turut berbela sungkawa syg semoga Allah menempatkan di sisi terbaik amin yarobbal alamin,” tulis Dewi Perssik. “Innaa Lillaahi Wa Innaa ilaihi Rooji’uun… Mpok dan keluarga semoga sabar dan kuat menghadapinya. Almarhum semoga Allah sayangi ?? Alfaatihah,” sahut Ustaz Solmed. “Innalillahi wa innailaihi rojiun. Memes turut berduka cita. Semoga segala amal ibadah beliau di terima di sisi Allah SWT. Amiin,” Memes Prameswari menambahkan. 

ayah-mpok-alpa-komedian-meninggal-dunia
Mpok Alpa mengungkap kesedihan usai sang ayah meninggal dunia. Foto: Dok. Instagram Mpok Alpa

Dilansir dari SuaraMpok Alpa tidak mendampingi saat sang ayah menghembuskan napas terakhir. Kala itu ia sedang berada di Malang, Jawa Timur. 

Mendengar kabar tersebut, Mpok Alpa langsung bertolak menuju rumah duka di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan, Kamis malam. Ketika menginjakkan kaki di rumah duka, komedian yang terkenal dengan Dialek Melayu Betawi itu langsung terkulai lemas.

Dengan bantuan beberapa kerabatnya, ia berjalan masuk ke dalam rumah. Mpok Alpa pun mengucap salam perpisahan pada sang ayah. Tangisan terus membasahi pipinya. Sejumlah kerabat mencoba memeluk dan menguatkan Mpok Alpa. 

Hingga kini belum diketahui apa penyebab kematian ayah Mpok Alpa. Jenazah almarhum Niman dimakamkan setelah Dzuhur di hari yang sama. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here