Virgoun, vokalis band Last Child, secara resmi mencabut gugatan cerai talak untuk sang istri, Inara Idola Rusli di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Barat pada Rabu (17/5) lalu. Virgoun dan Inara telah diagendakan untuk menjalani sidang perdana perceraian mereka. Namun yang datang hanya Inara saja, sementara Virgoun diwakili oleh kuasa hukumnya.
Dalam sidang kali ini, Virgoun mencabut permohonan cerai talak yang diwakili oleh kuasa hukumnya, Wijayano Hadisukrisno.
“Jadi, hari ini, hari Rabu 17 Mei 2023, adalah sidang perdana Virgoun. Sidang sudah dilaksanakan tadi. Para pihaknya sudah hadir, baik dari pemohon, kita, dan dari termohon,” jelas Wijayono Hadisukrisno kepada awak media di PA Jakarta Barat.
Berdasarkan keterangan dari pihak Virgoun, mereka sudah memberikan alasan mengapa pihaknya mencabut gugatan talak cerai tersebut. Berdasarkan hal ini, majelis hakim pun disebut telah menyetujui permohonan pencabutan tersebut.
“Dan agenda hari ini tuh satu, jadi agenda hari ini tuh kita mencabut gugatan atau permohonan yang kita ajukan, mencabut gugatan atau permohonan yang kita ajukan. Lalu, kita memberikan alasan-alasan tersebut dan majelis hakim telah menerbitkan penetapan permohonan kita disetujui dalam proses pencabutan ini,” jelas kuasa hukum Virgoun.
Diketahui bila Majelis Hakim pun telah membacakan putusan itu di hadapan kedua belah pihak, baik dari pihak Virgoun maupun Inara. Jadi tentu hal ini sudah diketahui oleh Inara.
“Agenda hari ini itu aja. Jadi, hari ini cuma satu agenda, permohonan kami dikabulkan mengenai pencabutan gugatan dan penetapannya sudah dibacakan tadi. Itu aja,” papar Wijayano Hadisukrisno.
|Baca Juga: Istri Virgoun Singgung Alasan Selingkuhan Selalu Downgrade


Ketidakhadiran Virgoun dalam sidang perdananya ini telah diungkapkan langsung oleh Sandy Arifin, selaku kuasa hukumnya yang lain. Sandy mengaku bila kliennya itu sedang ada pekerjaan di luar kota, dan tidak bisa izin. Padahal, musisi 36 tahun itu benar-benar ingin menghadiri sidang.
“Yang pasti tadi, hari ini, klien kami mau hadir jam 2 untuk hadir di sini langsung juga. Tapi, karena yang bersangkutan ada kerjaan di luar kota, jadi kami yang mewakili,” kata Sandy Arifin.
|Baca Juga: Akui Perselingkuhan, Virgoun: Saya Khilaf
Sebelum mencabut permohonan cerainya, Virgoun dan Inara sempat melakukan mediasi namun gagal. Saat itu, pelantun Surat Cinta Untuk Starla itu sempat emosi sampai mengeluarkan amarahnya.
“Satu poinnya dia marah,” beber Inara Rusli saat menggelar konferensi pers di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (4/5) lalu.
Namun, meski saat ini gugatan itu telah dicabut, namun pihak Virgoun dalam beberapa hari ke depan akan kembali mengajukan permohonan talak cerai yang baru. Pihaknya akan menambahkan beberapa permohonan yang sebelumnya tak ada di gugatan pertama.