Pangeran Harry dan Meghan Markle disebut akan berhenti membuat film dokumenter Netflix, menerbitkan memoar, atau melakukan wawancara yang bertujuan untuk menyudutkan Keluarga Kerajaan lagi. Hal tersebut diungkapkan oleh sumber kepada The Sun, yang mengklaim bila mereka sudah tidak punya apa-apa lagi untuk dikatakan.
Lebih dari tiga tahun, Duke dan Duchess of Sussex telah memutuskan untuk meninggalkan kehidupan Keluarga Kerajaan dan pindah ke California. Setelahnya, pasangan ini mengambil langkah berani untuk memulai beberapa pekerjaan, yang kebanyakan menyinggung kehidupan sebagai kaum bangsawan Inggris.
“Periode hidup mereka sudah berakhir karena tidak ada yang tersisa untuk dikatakan,” kata sumber tersebut kepada The Sun.
Perubahan yang drastis ditunjukan oleh keduanya saat bersedia diwawancara oleh Oprah Winfrey pada tahun 2021. Kemudian berlanjut ke seri dokumenter Netflix yang terdiri dari enam episode berjudul Harry & Meghan, lalu yang paling terbaru ada memoar yang menceritakan segalanya tentang Harry, Spare.
Pergerakan Harry dan Meghan kebanyakan menyerang anggota Keluarga Kerajaan, termasuk Raja Charles, Ratu Camilla, Duke dan Duchess of Cambridge serta institusi yang lebih luas.
|Baca Juga: Tanpa Meghan Markle, Pangeran Harry Setuju Hadiri Penobatan Raja Charles III


Kini pasangan itu masih berencana untuk mengambil peran lebih jauh dari sorotan mata publik. Padahal, Duke dan Duchess telah banyak mendapatkan cemooh di beberapa kesempatan di depan umum.
Termasuk yang terbaru, pasangan Sussex itu mendapatkan ejekan cukup keras di serial animasi South Park. Salah satu adegan menampilkan pasangan itu sebagai karakter Pangeran dan Putri Kanada yang tak suka diganggu privasinya. Namun, tak sesuai dengan prinsipnya, pasangan itu justru suka mencari perhatian karena ulah mereka sendiri.
|Baca Juga: William-Kate Bersyukur Harry Datang ke Penobatan Tanpa Meghan
Karakter animasi Pangeran berambut merah dan istrinya itu, diduga kuat perwujudan dari Pangeran Harry dan Meghan Markle. Apalagi pakaian yang dikenakan sama dengan yang dipakai Meghan untuk acara Trooping the Color pada tahun 2018, bersama dengan topi putih yang diletakkan miring di kepalanya. Terlihat pula dalam episode tersebut, pasangan itu tengah mempromosikan buku sang pangeran bertajuk Waaagh, yang bisa dibilang sangat mirip dengan memoar Harry, Spare.
Memoar Pangeran Harry, Spare, yang dirilis awal tahun ini, dikecam oleh beberapa orang karena dinilai tidak sesuai dengan fakta objektif realita sebenarnya.