7 Fakta Putra Ridwan Kamil yang Terseret Arus Saat Berenang di Swiss

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

Kabar mengejutkan datang dari keluarga besar Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Dilaporkan bahwa anak sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz menghilang terseret arus saat berenang di Sungai Aaree, Swiss pada, Kamis (26/5) lalu.

Peristiwa itu awalnya dikonfirmasi langsung oleh Elpi Nasmuzaman, selaku keluarga dari Ridwan Kamil. Ia mengatakan bahwa keluarga itu berencana mencarikan sekolah S2 untuk Emmeril atau yang kerap disapa Eril itu. Kemudian pada Kamis siang, pemuda itu mengajak adiknya, Camillia Laetitia Azzahra dan temannya berenang. Namun naasnya, Eril terseret arus di Sungai Aaree. Berikut ini fakta mengenai sosok Emmeril Kahn Mumtadz.

1. Emmiril Kahn Mumtadz lahir di New York pada 25 Juni 1999. Pemuda berusia 23 tahun itu lulusan dari Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Teknik Mesin.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

|Baca Juga: Fakta Pak Ribut yang Viral di TikTok. Beneran Salah Satu Kaum Sodom?

2. Dikutip dari akun Instagram-nya @emmerilkahn, Eril adalah pria yang aktif dalam bidang olahraga.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

3. Selain olahraga, anak pertama Ridwan Kamil itu ternyata berbakat di bidang musik juga. Alat musik yang ia kuasai adalah saxophone. Menurutnya musik adalah jalan keluar ketika belajar mulai membosankan.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

4. Sering membagikan potret saat berpetualang menjelajahi ibu pertiwi, Eril merupakan pemuda yang cinta dengan alam.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

5. Menurun dari sifat ayahnya, ternyata Eril juga orang yang ramah dan humoris. Tak heran bila dirinya memiliki banyak teman semasa SMA atau pun sewaktu kuliah.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

|Baca Juga: TobyKeith Dinobatkan Sebagai Anjing Tertua di Dunia. Ternyata Ini Rahasia Umur Panjangnya!

6. Tak hanya punya banyak teman, Eril juga merupakan sosok yang penyayang terutama bagi adik dan keluarganya. Ia terlihat dekat dengan seluruh anggota keluarga termasuk ayahnya, Ridwan Kamil.

7. Di umurnya yang masih muda, Eril aktif membuat organisasi relawan yang berfokus kepada Aksi Kemanusiaan dan Pendidikan selama pandemi Covid-19.

Foto: Dok. Instagram @emmerilkahn

Sampai artikel ini diterbitkam, Eril masih dalam pencarian tim SAR dan Polisi Swiss. Semua mendoakan agar anak sulung Ridwan Kamil itu ditemukan dalam keadaan selamat. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here