Jennifer Dunn Buka-bukaan Soal Pertemuan Pertama dengan Ustaz Jefri Al Buchori

pertemuan-pertama-ustaz-jefri-al-buchori-dan-jennifer-dunn
Foti: Net

Belum lama berselang, Umi Pipik mengungkap bahwa suaminya, Ustaz Jefri Al Buchori melakukan poligami semasa hidupnya. Uje memiliki tiga orang istri. Nama Jennifer Dunn pun terseret dalam cerita poligami tersebut. Banyak yang mencurigai kalau Jennifer Dunn adalah istri ke tiga Ustaz Jefri Al Buchori.

Mengetahui hal tersebut, Jennifer tak tinggal diam. Ia menegaskan kalau dirinya bukanlah istri sang pendakwah kondang. Meski begitu, perempuan 31 tahun tersebut tak menampik kalau dirinya mengenal Uje. 

Jennifer mengungkap pertemuan pertamanya dengan Uje terjadi sekitar tahun 2010. Kala itu, ia menghadiri salah satu pengajian Ustaz Jefri dan Umi Pipik. 

“Kalau dibilang kenal, siapa sih yang nggak kenal sama almarhum? Pernah (bertemu), cuman mungkin dulu itu, saya lupa, 10 tahun yang lalu, 2010 kalau nggak salah. Itu saya pernah datang ke pengajian yang diadain sama salah satu stasiun TV, pada saat itu, almarhum beserta istrinya itu hadir untuk berdakwah,” tutur Jennifer Dunn pada awak media.

Pertemuan tersebut tidak bersifat personal. Jennifer menegaskan kalau ia pun menjumpai sang ustaz bersama jamaah lain yang juga hadir di acara tersebut. Tak ada yang spesial.

“Dan saya bukan yang sendiri, saya juga ramai-ramai, yang namanya pengajian, sudah sampai di situ aja,” terangnya.

Baca juga: Umi Pipik Bongkar Identitas Istri-istri Ustaz Jefri Al Buchori. Ada yang dari Kalangan Artis!

Sebelumnya, kuasa hukum Jennifer Dunn, Firman Chandra mengabarkan bahwa sang klien pernah bertemu Ustaz Jefri Al Buchori di Rutan Pondok Bambu. Namun Firman tidak tahu pasti mengenai detail pertemuan tersebut. 

“Rutan Pondok Bambu itu adalah Rutan perempuan dan tidak mungkin yang di dalam hanya satu orang, banyak sekali. Namanya ustaz itu pasti memberikan sebuah pencerahan religi, pasti diundang semuanya. Nah, di situ lah ketemu, tapi ketemu itu kan tidak harus melakukan pendekatan karena tugas ustaz ketemu ketua atau kepala Rutan untuk memberikan siraman rohani,” jelas Firman.

Senada dengan pernyataan Jennifer, Firman mengatakan kalau pertemuan sang klien dengan Uje tidak bersifat personal. Keduanya juga tidak pernah menjalin hubungan dekat.

“Tidak secara personal. Ini yang dikatakan langsung kepada saya. Apa yang disampaikan klien kami semestinya yang valid. Karena sudah saya sampaikan dan mengatakan, ‘Bukan saya mas (istri ke tiga Uje, red),’ kalimatnya sudah begitu lewat telepon tadi malam. Kalau memang bukan ya harus saya sampaikan bukan,” tegasnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here