Soal Popularitas, Didi Kempot Beri Pesan Mendalam

didi-kempot-nasihat
Foto: Dok. Instagram Didi Kempot

Godfather of Broken Heart Didi Kempot meninggal dunia hari ini, Selasa (5/5), di RS Kasih Ibu, Solo. Kepergiannya cukup mengagetkan, karena sebelumnya Didi diketahui tidak menderita sakit apa pun.

Mengiringi kepergian Didi, Erie Suzan ikut mengungkapkan kabar dukanya melalui media sosial. Menurut penyanyi dangdut 41 tahun itu, Didi adalah sosok yang berkepribadian baik dan santun.

“Mas @didikempot_official adalah kakak yg sangat baik.. Pribadi yg sangat santun, sederhana, bersahaja, berprinsip, berdedikasi & luar biasa humble yg saya kenal,” ungkapnya.

|Baca juga: Selamat Jalan Didi Kempot, The Godfather of Broken Heart!

Tak hanya itu, menurut Erie, Didi selalu memberi nasihat tentang segala hal yang menyangkut seorang seniman dan bagaimana menghadapi kepopularitasan.

“Setiap kali ketemu dalam sebuah acara, beliau suka manggil saya & ngobrol banyak hal, dari sekian banyak topik pembicaraan yg dibahas selalu beliau sisipkan nasehat yg ga akan pernah saya lupa,” beber Erie.

“Sebagai seorang seniman, bawa dan jaga diri baik”, tidak usah berambisi mengejar popularitas tapi tetap jaga kualitas & berkarya yang baik yg tulus yg jujur, karena itu yang akan membuat kita langgeng dalam berkesenian sehingga keberadaan kita membawa dampak positif bagi penikmat karya kita, itu yg terpenting,” pesan Didi.

|Baca juga: Sehari Sebelum Meninggal, Didi Kempot Siapkan Lagu Bareng Yuni Shara

Kini karya-karya Didi akan selalu dikenang oleh para penggemarnya. Erie berharap, lelaki 53 tahun itu mendapat tempat terbak di sisi Tuhan.

“Terimakasih tuk semua karya”mu yg bgtu akrab dihati setiap para sobat ambyar.. Sugeng tindak masku.. Begitu banyak kebaikan yg mas Didi tinggalkan dimanapun & kepada siapapun.. Doa yg terbaik kagem panjenengan dlm menuju surgaNYA Sang Maha Khaliq?,” tuturnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here