Tinggalkan Sepak Bola, Anak David Beckham Fokus Jadi Model

Anak ke dua David Beckham, Romeo, memutuskan fokus menjadi model. (Foto: Instagram/romeobeckham)
Anak ke dua David Beckham, Romeo, memutuskan fokus menjadi model. (Foto: Instagram/romeobeckham)

Anak ke dua David Beckham dan Victoria, Romeo James telah bermain untuk tim sepak bola Brentford B selama 1,5 tahun terakhir. Pada Juni lalu, dia ditawarkan kontrak baru untuk tetap berada di tim cadangan klub tersebut.

Namun ternyata Romeo tidak mengambil pembaruan kontrak tersebut. Dia justru meninggalkan Liga Primer dan memutuskan pergi ke arah yang berbeda.

Dilansir dari laman The Sun, anak David Beckham yang genap berusia 22 tahun pada Minggu (1/9) itu mengambil keputusan untuk mengikuti jejak ibunya, fokus di dunia mode. Sebelum mendapatkan tawaran kontrak baru dari Brentford, Romeo telah menandatangani kesepakatan dengan rumah mode asal Paris, Safe Management, menjadi seorang model.

| Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kepergok Nakal, Remas Pantat Georgina Rodriguez

Keputusan tersebut membuat Romeo semakin dekat dengan ibunya. Dunia mode tidak asing baginya karena ia pernah membintangi kampanye Burberry saat baru berusia dua tahun dan sering terlihat memamerkan selera gayanya di acara-acara papan atas.

Di dunia sepak bola, ini bukan pertama kalinya Romeo gantung sepatu. Dia pernah mengalihkan perhatiannya ke karier olahraga tenis setelah dilepas oleh Arsenal pada tahun 2015.

Lalu, Romeo kembali lagi ke sepak bola pada Februari 2021, dengan bergabung ke akademi Inter Miami, klub yang juga dimilik David Beckham. Di klub MLS itu, dia bisa promosi ke Inter Miami II sejak September 2021.

| Baca Juga: So Sweet, Travis Kelce Punya Panggilan Sayang Untuk Taylor Swift

Romeo kemudian bermain dalam 26 pertandingan untuk tim cadangan klub, mencetak dua gol dan mengumpulkan 10 assist di liga MLS Next Pro selama musim terakhirnya di AS sebelum bergabung dengan Brentford B dengan status pinjaman pada bulan Januari 2023.

“Saya sangat bangga dan senang berada di sini. Awalnya saya datang ke sini untuk menjaga kebugaran selama jeda liga. Kemudian datang kesempatan untuk dipinjamkan ke sini dan saya tidak pernah segembira ini,” kata Romeo saat diperkenalkan sebagai pemain Brentford yang dilansir dari laman Marca. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here