‘Vincenzo’ Episode 13: Jang Han Seok dan Perusahaan Babel Babak Belur

sinopsis-spoiler-vincenzo-episode-13
Foto: tvN

Drama Korea Vincenzo akan memasuki episode 13 pada Sabtu (3/4) dan 14 pada Minggu (4/4). Cerita si pengacara keluarga mafia Italia, Vincenzo Cassano yang terlibat pertikaian sengit dengan perusahaan Babel di Korea ini pun semakin seru dan sayang untuk dilewatkan. 

Dalam episode 12 diceritakan bahwa Vincenzo akhirnya tahu kalau semua penghuni Geumga Plaza sudah mengetahui soal emas batangan yang tersimpan di gedung tersebut. Tentu hal ini membuat Vincenzo frustasi. 

Namun, ia mencoba meyakinkan para penyewa kalau itu hanyalah isu belaka. Ia juga memberikan seegebok uang kepada Gilbert, gelandangan yang menyebarkan rumor soal emas itu kepada para penghuni Geumga Plaza. Ia meminta Gilbert untuk tak lagi meracau soal emas. Gilbert setuju. 

Sementara kesialan demi kesialan menimpa grup Babel. Jang Han Seo yang selama ini sudah merasa muak karena diremehkan oleh kakaknya, Jang Joon Woo alias Jang Han Seok, mulai mengambil tindakan. 

Ia mengajak Joon Woo untuk pergi berburu. Tak diduga-duga, Han Seo menembak Joon Woo di tengah hutan. Namun di tengah aksinya itu, ada seorang laki-laki yang tengah berjalan-jalan di hutan tersebut. Sehingga Han Seo harus berpura-pura penembakan itu adalah kecelakaan semata. 

Baca juga: Status Rahasia Choi Siwon Terungkap!

Meski harus menjalani serangkaian operasi, Joon Woo berhasil selamat. Sang pengacara setia, Choi Myung Hee pun menasihati Joon Woo kalau permasalahan tersebut terus datang karena identitas rahasia Joon Woo. 

Sehingga, karakter yang dimainkan oleh Ok Taecyeon itu akhirnya mengungkap identitas sebenarnya. Di hadapan para petinggi dan calon penyewa menara Babel, ia memperkenalkan dirinya sebagai Jang Han Seok, direktur utama Perusahaan Babel. Terang saja semua tamu langsung kaget. Sebab selama ini, Jang Han Seo lah yang diketahui sebagai CEO Babel. 

Kesialan juga menimpa Vincenzo. Setelah mengirim para penyewa Geumga untuk pergi berlibur. Vincenzo dan Pak Cho pergi ke Kuil Nanyak untuk mengambil emas. Keduanya pun takjub ketika berhasil memasuki ruangan penuh dengan emas batangan dan artefak berharga. 

Tak disangka, ketika Vincenzo tengah menikmati suasana di ruangan itu, tiba-tiba Pak Cho menodongkan senjata api padanya. Apakah Pak Cho benar-benar mengkhianati Vincenzo ataukah ini bagian dari rencana sang pengacara mafia?

Baca juga: Kai ‘EXO’ dan Krystal CLBK? Ini Buktinya!

Dalam preview drakor Vincenzo episode 13 diceritakan, Vincenzo menangis di restoran Chef Toto. Rupanya ia mengabarkan tentang tindakan Pak Cho kepada para penyewa gedung. Namun, tangisan Vincenzo tampak tidak tulus.

Sementara itu, Vincenzo juga menemukan file Guillotine yang menyimpan rahasia kelam para petinggi Korea Selatan. Termasuk kejahatan perusahaan Babel. Jika ia mengungkap isi file tersebut pada publik, maka Babel dan pemerintahan Korea akan diguncang skandal. 

Sementara, si bos boneka Jang Han Seo harus menerima konsekuensi dari keputusannya untuk menembak sang kakak. Ia tampak membawa kabur kotak besar. Namun, Han Seo terlihat memiliki rencana sendiri. 

Sementara, Jang Han Seok alias Joon Woo rupanya semakin terpojok. Meski kemunculannya di hadapan publik membuatnya naik daun, tapi Han Seok merasa harus segera memenangkan pertempuran. Untuk itu ia memerintahkan agar Vincenzo segera dibunuh. 

Seperti apa kelanjutan kisah mereka? Nantikan cerita selengkapnya di Vincenzo episode 13, tayang Sabtu (3/4) di tvN. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here