6 Artis yang Jago Gambar, dari Kartun Hingga Grafiti

Artis hobi gambar
Foto: Dok. Instagram Ariel/Adara/Gita

Menggambar jadi salah suatu media untuk melepas rasa penat. Bagi sebagian orang, menggambar bahkan jadi hobi untuk mengekspresikan diri.

Sebagaimana yang dilakukan artis-artis berikut. Berprofesi di bidang entertain, seperti tarik suara, seni peran, komedi. Siapa sangka, artis-artis ini jago menggambar juga, loh.

Baca juga: Diam-diam Anak Sandra Dewi Punya Jet Pribadi

Penasaran siapa saja mereka? Bagaimana hasil coretan mereka? Let’s check this out!

1. Ariel Noah

Jiwa seni Ariel rupanya tak hanya pada bidang musik saja. Dirinya memiliki bakat menggambar sejak kecil. Bahkan ia pernah juara lomba menggambar semasa sekolah dasar.

Baca juga: Klarifikasi Soal Video Terbaru Ariel Noah dan Pevita Pearce

Meski kini ia jarang sekali menunjukkan bakat menggambarnya, namun kita masih bisa menjumpai beberapa karya Ariel, yang dipamerkan di akun Instagram-nya.

2. Dik Doank

Sudah jadi rahasia umum, kalau Dik Doank pandai dalam menggambar maupun olah digital. Bahkan karya-karyanya kerap digunakan sebagai poster, maupun cover album musisi ternama Tanah Air.

3. Sheila Dara Aisha

Penyanyi sekaligus aktris yang satu ini, ternyata jago juga membuat ilustrasi bak kartun-kartun Jepang. Dilihat dari feed Instagram-nya saja, sudah jelas bahwa cewek berdarah Sunda-Minang ini memiliki jiwa seni tinggi.

Baca juga: Ada Apa Dengan Cinta Laura di Putri Indonesia 2020?

Sheila juga memiliki akun Instagram khusus, bernama @adaraaisha. Akun tersebut diperuntukkan khusus memamerkan hasil coretannya.

4. Dea Dalila

Eks HiVi ini rupanya menggemari karya Studio Ghibli. Ia pun kerap mengunggah hasil gambarnya di Instagram.

5. Gita Sinaga

Tak banyak yang tahu, selain jago akting, Gita Sinaga ternyata jago menggambar, loh. Meski tak terlalu sering, namun beberapa kali Gita nampak mengunggah hasil coretannya. Sebagian besar merupakan bentuk-bentuk ilustrasi, yang mengartikan bahwa si artist adalah orang yang memiliki imajinasi yang tinggi.

6. Wendi Cagur

Berbeda dari artis-artis sebelumnya, Wendi Cagur memiliki hobi menggambar di tembok. Tentu saja bukan corat-coret sembarangan. Wendi seringkali membagi aktivitasnya bersama komunitas grafiti.

Nah, itu dia deretan artis-artis yang ternyata jago gambar. Keren kan? (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here