Alec Baldwin Bikin Geram Netizen pada Kasus Pelecehan Seksual

Foto: Mike Blake/Reuters/BuzzFeed

Kasus pelecehan seksual yang melibatkan filmmaker Woody Allen dan anak angkatnya Dylan Farrow, bukanlah hal baru di Hollywood. Seperti yang telah diberitakan selama ini, Alec Baldwin adalah salah satu artis yang berdiri memihak Woody Allen.

Baldwin menyatakan bahwa Dylan Farrow berbohong, atas tuntutan yang dilayangkannya kepada Allen. Dia juga mengatakan bahwa Farrow menonjolkan sisi emosionalnya, untuk mempengaruhi masyarakat agar percaya ceritanya.

Bahkan karena hal tersebut, aktor 59 tahun ini menyamakannya dengan karakter Mayella dalam novel To Kill a Mockingbird karya Harper Lee.

Netizen geram dengan kicauan Baldwin di akun Twitter-nya. Berikut adalah beberapa ungkapan kemarahan netizen di dalam akun pribadi mereka masing-masing:

Bahkan Netizen menyindir Baldwin, yang berhenti menggunakan akun pribadinya sejak tahun lalu setelah perdebatannya mengenai pergerakan #MeToo. Dia menggunakan akun yayasan yang didirikannya, untuk mengunggah kicauan pembelaannya tersebut.

Memang kasus yang melibatkan Allen ini telah dimulai sejak awal 90-an. Namun pemberitaannya mereda seiring berlalunya waktu. Dan muncul kembali ke permukaan, setelah adanya pergerakan #MeToo yang mendukung keberadaan para korban pelecehan seksual.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here